Selamat datang di http://dani-komputer.blogspot.com

Pengertian Website dan Blog


Apa itu website dan blog ?
Berikut saya rangkum pengertian, tujuan serta perbedaan antara website maupun blog untuk Anda yang berniat untuk merancan gdan membangun  sebuah website maupun blog untuk keperluan serta tujuan tertentu. Mungkin teman - teman masih  kebingungan mau memakai yang mana, dan tujuannya apa ? Silahkan simak baik - baik.


Website (Situs Web )
Berdasarkan  Wikipedia, website ( Situs Web ) yaitu sejumlah halaman web yang memiliki topik saling terkait, terkadang disertai pula dengan berkas-berkas gambar, video, atau jenis-jenis berkas lainnya. Sebuah situs web biasanya ditempatkan setidaknya pada sebuah server web yang dapat diakses melalui jaringan seperti internet, ataupunjaringan wilayah lokal (LAN) melalui alamat internet yang dikenali sebagai URL. Gabungan atas semua situs yang dapat diakses publik di internet disebut pula sebagai Waring Wera Wanua atau lebih dikenal dengan singkatan WWW. Meskipun setidaknya halaman beranda situs internet umumnya dapat diakses publik secara bebas, pada prakteknya tidak semua situs memberikan kebebasan bagi publik untuk mengaksesnya, beberapa situs web mewajibkan pengunjung untuk melakukan pendaftaran sebagai anggota, atau bahkan meminta pembayaran untuk dapat menjadi aggota untuk dapat mengakses isi yang terdapat dalam situs web tersebut, misalnya situs-situs yang menampilkan pornografi, situs-situs berita, layanan surel (e-mail), dan lain-lain. Pembatasan-pembatasan ini umumnya dilakukan karena alasan keamanan, menghormati privasi, atau karena tujuan komersil tertentu.

Sebuah halaman web merupakan berkas yang ditulis sebagai berkas teks biasa (plain text) yang diatur dan dikombinasikan sedemikian rupa dengan instruksi-instruksi berbasis HTML, atau XHTML, kadang-kadang pula disisipi dengan sekelumit bahasa skrip. Berkas tersebut kemudian diterjemahkan oleh peramban web dan ditampilkan seperti layaknya sebuah halaman pada monitor komputer.
Halaman-halaman web tersebut diakses oleh pengguna melalui protokol komunikasi jaringan yang disebut sebagai HTTP, sebagai tambahan untuk meningkatkan aspek keamanan dan aspek privasi yang lebih baik, situs web dapat pula mengimplementasikan mekanisme pengaksesan melalui protokol HTTPS.
Sejarah Website ( Situs Web )
Penemu situs web adalah Sir Timothy John ¨Tim¨ Berners-Lee, sedangkan situs web yang tersambung dengan jaringan pertamakali muncul pada tahun 1991. Maksud dari Tim ketika merancang situs web adalah untuk memudahkan tukar menukar dan memperbarui informasi pada sesama peneliti di tempat ia bekerja. Pada tanggal 30 April 1993, CERN (tempat dimana Tim bekerja) mengumumkan bahwa WWW dapat digunakan secara gratis oleh publik.
Sebuah situs web bisa berupa hasil kerja dari perorangan atau individu, atau menunjukkan kepemilikan dari suatu organisasi, perusahaan. biasanya pembahasan dalam sebuah situs web merujuk pada sebuah ataupun beberapa topik khusus, atau kepentingan tertentu. Sebuah situs web bisa berisi pranala yang menghubungkan ke situs web lain, demkian pula dengan situs web lainnya. Hal ini terkadang membuat perbedaan antara situs web yang dibuat oleh individu ataupun perseorangan dengan situs web yang dibuat oleh organisasi bisnis menjadi tidak begitu jelas.

Blog
Berdasarkan WikipediaBlog merupakan singkatan dari web log adalah bentuk aplikasi web yang menyerupai tulisan-tulisan ( yang dimuat sebagai posting ) pada sebuah halaman web umum. Tulisan-tulisan ini seringkali dimuat dalam urut terbalik (isi terbaru dahulu baru kemudian diikuti isi yang lebih lama), meskipun tidak selamanya demikian. Situs web seperti ini biasanya dapat diakses oleh semua pengguna Internet sesuai dengan topik dan tujuan dari si pengguna blog tersebut.
Sejarah Blog
Media blog pertama kali dipopulerkan oleh Blogger.com, yang dimiliki oleh Pyra Labs sebelum akhirnya PyraLab diakusisi oleh Google.Com pada akhir tahun 2002 yang lalu. Semenjak itu, banyak terdapat aplikasi-aplikasi yang bersifat sumber terbuka yang diperuntukkan kepada perkembangan para penulis blog tersebut.
Blog mempunyai fungsi yang sangat beragam,dari sebuah catatan harian, media publikasi dalam sebuah kampanye politik, sampai dengan program-program media dan perusahaan-perusahaan. Sebagian blog dipelihara oleh seorang penulis tunggal, sementara sebagian lainnya oleh beberapa penulis, . Banyak juga weblog yang memiliki fasilitas interaksi dengan para pengunjungnya, seperti menggunakan buku tamu dan kolom komentar yang dapat memperkenankan para pengunjungnya untuk meninggalkan komentar atas isi dari tulisan yang dipublikasikan, namun demikian ada juga yang yang sebaliknya atau yang bersifat non-interaktif.
Situs-situs web yang saling berkaitan berkat weblog, atau secara total merupakan kumpulan weblog sering disebut sebagai blogosphere. Bilamana sebuah kumpulan gelombang aktivitas, informasi dan opini yang sangat besar berulang kali muncul untuk beberapa subyek atau sangat kontroversial terjadi dalam blogosphere, maka hal itu sering disebut sebagai blogstorm atau badai blog.




Perbedaan keduanya secara umum sebagai berikut. 



  • Pengelola : Kalau Website biasanya yang punya perusahaan atau milik badan bersama, sedangkan Blog milik perorangan
  • Letak isi : Kalau Website berupa halaman, Sedangkan Blog isi yang baru akan menimpa atau menggantikan yang lama
  • Halaman : Website terdiri dari page dengan link untuk mengakses, sedangkan Blog berupa CSS ( Cascading style Sheet ) yaitu sistem halaman bergulir
  • Alamat : Website biasanya memiliki Domain dan Hosting berbayar, sedangkan Blog sifatnya gratis 
  • Template : Website lebih variatif sesuai dengan keahlian si pembuat website, sedangkan Blog menggunakan template yang sudah disediakan. 
  • Tujuan : Website bisanya sebagai alat Komersil maupun sarana promosi, sedangkan Blog merupakan tempat menyalurkan ide, krease maupun  aspirasi 



Perbedaan diatas sebenarnya tidak mutlak dan baku tapi bersifat keumuman saja.  ( Sumber : http://sambores.blogspot.com )



Tujuan merancang sebuah Website maupun Blog
  • Sarana presentasi Profil Perusahaan yang bisa   diakses di seluruh Indonesia dan dunia.
  • Sarana promosi produk   dan Jasa
  • Media Komunikasi antar individu dan saling bertukar   informasi misalnya jejaring sosial.
  • Media expresi pribadi maupun   kelompok
  • Menyediakan sarana penyebar Ilmu Pengetahuan
  • Tempat   untuk belajar baik dengan interaktif langsung maupun Forum   
  • Sarana   berbagi file baik berupa program maupun data
  • Sebagai alat   transaksi Online sehingga memudahkan melakukan transaksi dimana saja dan   kapan saja


Beberapa penyedia situs blog / website yang cukup terkenal yaitu Blogger.com dan Wordpress.com.  Sudah siapkah Anda merancang sebuah website / blo? silahkan lihat postingan berikutnya mengenai cara merancang website / blog.


Artikel terkait :

4 komentar:

  1. Jasa Pembuatan Website Terpercaya | Digital Network Freelancer
    HARGA PROMO PEMBUATAN WEBSITE
    ingin memulai bisnis anda ? bingung untuk masalah marketing atau pemasarannya? ingin membuat website untuk bisnis anda?
    Kami menawarkan jasa pembuatan website untuk anda dengan harga yang bisa menyesuaikan budget
    - gratis domain dan Hosting untuk Anda selama 1 tahun
    - design website bisa menyesuaikan keinginan Anda
    - proses pengerjaan cepat.
    - gratis konsultasi masalah marketing atau pemasaran
    - gratis 3 bulan revisi design
    - layanan support sampai 24jam
    Segera kunjungi kami www.software-developer.web.id | www.software-developer.web.id
    Email: info@software-developer.web.id

    BalasHapus
  2. Jasa Pembuatan Website Terpercaya | Digital Network Freelancer
    HARGA PROMO PEMBUATAN WEBSITE
    ingin memulai bisnis anda ? bingung untuk masalah marketing atau pemasarannya? ingin membuat website untuk bisnis anda?
    Kami menawarkan jasa pembuatan website untuk anda dengan harga yang bisa menyesuaikan budget
    - gratis domain dan Hosting untuk Anda selama 1 tahun
    - design website bisa menyesuaikan keinginan Anda
    - proses pengerjaan cepat.
    - gratis konsultasi masalah marketing atau pemasaran
    - gratis 3 bulan revisi design
    - layanan support sampai 24jam
    Segera kunjungi kami www.software-developer.web.id | www.software-developer.web.id
    Email: info@software-developer.web.id

    BalasHapus
  3. Jasa Pembuatan Website Terpercaya | Digital Network Freelancer
    HARGA PROMO PEMBUATAN WEBSITE
    ingin memulai bisnis anda ? bingung untuk masalah marketing atau pemasarannya? ingin membuat website untuk bisnis anda?
    Kami menawarkan jasa pembuatan website untuk anda dengan harga yang bisa menyesuaikan budget
    - gratis domain dan Hosting untuk Anda selama 1 tahun
    - design website bisa menyesuaikan keinginan Anda
    - proses pengerjaan cepat.
    - gratis konsultasi masalah marketing atau pemasaran
    - gratis 3 bulan revisi design
    - layanan support sampai 24jam
    Segera kunjungi kami www.software-developer.web.id | www.software-developer.web.id
    Email: info@software-developer.web.id

    BalasHapus
  4. Jasa Pembuatan Website Terpercaya | Digital Network Freelancer
    HARGA PROMO PEMBUATAN WEBSITE
    ingin memulai bisnis anda ? bingung untuk masalah marketing atau pemasarannya? ingin membuat website untuk bisnis anda?
    Kami menawarkan jasa pembuatan website untuk anda dengan harga yang bisa menyesuaikan budget
    - gratis domain dan Hosting untuk Anda selama 1 tahun
    - design website bisa menyesuaikan keinginan Anda
    - proses pengerjaan cepat.
    - gratis konsultasi masalah marketing atau pemasaran
    - gratis 3 bulan revisi design
    - layanan support sampai 24jam
    Segera kunjungi kami www.software-developer.web.id | www.software-developer.web.id
    Email: info@software-developer.web.id

    BalasHapus

Berikan komentar yang sopan dan berwibawa. Terimakasih